Minggu, 04 Januari 2009

Mongol (2007)





Mongol(2007)

Film ini pertama kali saya lihat melalui bonus poster dari katalog film Ultra Disc yang diberikan cuma-cuma pada saya saat menyewa Little Man Tate,dkk. Posternya dua halaman. Terpampang jelas wajah laki-laki dengan penuh wibawa dan misterius mengenakan seragam perang bangsa Mongol. Film ini mungkin tak akan saya sewa jika tidak ada kalimat "Best Foreign Movie" tertulis di atas sampul kaset, yang membuat saya sungguh penasaran dan akhirnya menontonnya sampai tuntas.

Film besutan sutradara asal Rusia,Sergei Bodrov ini mengambil lokasi syuting di 3 negara; Mongolia, China dan Kazakhstan. Dengan mengangkat sejarah dan kisah hidup Genghis Khan film ini jelas tidak bisa dilewatkan begitu saja.

Temudgin kecil (Odnyam Odsuren) yang berumur sembilan tahun, dibawa oleh ayahnya, Khan Esugei, untuk mencari calon istri di Merkit. Saat singgah di daerah klan lain, Temudgin bertemu dengan Borte yang tanpa segan-segan memintanya untuk dijadikan calon istri. Temudgin pun akhirnya memilih Borte dan berjanji sepuluh tahun kemudian akan datang menjemput Borte. Temudgin kecil tidak sadar sama sekali, bahwa keputusannya saat itu akan mengubah seluruh jalan hidupnya kedepan.

Temudgin (Asano Tadanobu) telah tumbuh menjadi laki-laki yang kuat, pantang menyerah dan berprinsip. Benar-benar seorang Mongol sejati. Setelah ayahnya mati diracun, dia lalu dijadikan budak oleh musuhnya, Targutai. Dia mengikat saudara dengan Jamukha (Sun Hong Ley) yang lalu membantunya membebaskan Borte (Khulan Chuluun) yang diculik oleh Klan Merkit. Setelah itu, Temudgin mencari pengawal-pengawal baru untuk dipimpinnya. Jamukha yang dengki melihat kesuksesan Temudgin akhirnya berbalik memeranginya. Penderitaan dan peperangan tak habis-habisnya dilewati Temudgin dengan penuh keberanian. Pengawal-pengawalnya begitu setia dan hormat padanya. Borte, sosok istri yang kuat dan sayang padanya membuatnya tidak mudah putus asa. Pada tahun 1206, tahun Macan Merah,dia pun lalu menjadi penguasa Mongol terbesar, meruntuhkan Kerajaan Kuno Tengat dan menaklukkan separuh dunia. What a great Genghis Khan.

Film berbudget US$ 10 juta ini layak dipuji oleh kritikus film. Kepiawaian Bodrov dalam memilih lokasi, pemain maupun angle-angle shot layak diperhitungkan. Film produksi CTB Film Company, Andreevsky Flag Film Company dan XFilme Creatibe Pool ini didukung oleh berbagai lembaga kebudayaan berbagai negara seperti Russian Federal Agency of Culture and Cinematography, Kementerian Informasi dan Kebudayaan Republik Kazakhstan, Menteri Kebudayaan Mongolia, German Federal Film Board, Belanda dan Berlin. Mungkin memang ada baiknya, dan memang akan lebih mudah dan menyenangkan, jika kita belajar sejarah melalui film.

have a nice watching!
sunshine, Januari 09

0 komentar:

Posting Komentar