Senin, 23 Maret 2009

Diskusi CCC-Kosmik UH




CCC ( Cmmunication Cyber Club) sebagai salah satu biro di Kosmik yang mewadahi para pecinta dunia cyber, pada hari Sabtu (14/03/09) kembali mengadakan diskusi bersama warga Kosmik. Bertempat di koridor FIS 3-depan ruang 208- peserta yang berjumlah sekitar 20 orang hadir dan diberi materi mengenai langkah-langkah dalam instalasi Laptop ataupun PC (Personal Computer).

Materi dibawakan oleh Kanda Rustan (Kosmik'06) bersama Kanda Syahrul (Kosmik '06), koordinator biro CCC-Kosmik tahun ini. Dimulai dengan pengenalan settingan BIOS, basic input-output system, instalasi OS (operating system) dalam hal ini Windows, tips and trik registry hingga sejarah perkembangan Windows. Kak Rustan juga menjelaskan tentang how to tweaking ; yaitu cara mengoptimalkan kerja komputer/ laptop, troubleshooting dan penanggulangannya hingga pengenalan system file pada harddisk; FAT dan NTFS.

Sebelumnya pada hari Senin (16/02/09) materi awal juga dibawakan oleh Kak Mitha (Kosmik'06). Peserta saat itu lebih bersemangat memperhatikan sewaktu Kak Mitha membawakan materi mengenai hardware komputer. Dimulai dari pengenalan RAM/DDR, pengenalan processor, motherboard, power supply hingga spesifikasi komputer.

"Teman-teman CCC saya harapkan bisa memahami komponen-komponen software; termasuk OS, cara instalasinya atau memaksimalkan kerja komputer", jelas Kak Rustan, saat ditanya mengenai harapannya kepada peserta setelah diskusi CCC. Diskusi CCC selanjutnya akan membahas tentang "Networking & Games" dan juga "Wireless Hardware". Semoga saja diskusi selanjutnya bisa lebih mengedepankan mater-materi yang bermutu. (Riana)

0 komentar:

Posting Komentar