Lawallu, 2:25 AM
Saya benci sekali menjadi satu-satunya orang yang tak bisa tidur. Menjadi satu-satunya orang yang harus mendengar bisingnya bunyi truk, mobil dan kendaraan lain, di jalan poros menuju Pare-Pare di tengah malam begini.
Saya berusaha mengingat-ingat alasan saya tak bisa terlelap malam ini dan merutuk secangkir moccacino yang tadi saya minum sebagai teman camilan biskuit Burboun saat menonton Star Trek tadi. Filmnya fantastis, by the way.
Punggungku nyeri, mungkin karena batuk-batukku. Walaupun tadi sebelum tidur Mimi sudah menggosoknya dengan balsam, pengaruhnya sudah hilang sekarang.
Oia, Indosat mengirimkan pesan teks aneh dari pengirim nomor 4 angka yang kiranya itu seperti quiz, dan saya enteng-enteng saja menerima, membaca dan langsung menghapusnya. Pesan teks itu isinya semacam pertanyaan konyol, seperti, "Kau suka hujan apa? A. Coklat. B. Uang. C. Bunga Mawar dan D. Air (seperti biasanya). Saat iseng mengecek pulsa....TADAA! pesan itu sekiranya memakan pulsaku sekitar 5 ribu. dan kembalilah saya berstatus sekarat pulsa.
Ada hal lain yang saya tak suka dengan begadang tanpa niat ini, yaitu bermunculannya pikiran, ide, dan hal-hal aneh bin ajaib yang biasanya akan hilang jika tak segera ditulis. Sometimes I ignore them, yang berakhir penyesalan di pagi hari. Sometimes, seperti malam ini, saya menulisnya.
Ide itu seperti munculnya konsep Penyuluhan Gemar Baca ku yang rencananya akan saya laksanakan Jumat ini. Konsep dan kata-kata kuncinya sudah saya tuliskan di Notes Corby kesayangan, supaya tak lupa dan juga tak hilang. :)
Seminggu lagi. Seminggu lagi dan masa KKN ku akan berakhir. Seminggu lagi, lalu skripsi menanti. Seminggu lagi, masa-masa yang dulu kembali, kebiasaan dulu akan kembali. Seminggu lagi, dan saya takkan lagi terbangun dengan langit-langit yang berkain merah dan beratap seng. Seminggu lagi, dan tak ada lagi Aking dan Fahri, proker dan Lawallu. Seminggu lagi, dan semuanya kemudian akan menjadi kenangan yang entah berapa jaman akan hilang bagai benang. Insya Allah ~ jika Allah menghendaki.
Apakah saya sudah menuliskan semua disini? Apakah semua yang saya pikirkan semua sudah tertumpah disini?
.........
Oh ia, berapa orang yang kalian kenal seperti saya? Tak bisa tidur, berpikir luarbiasa banyaknya, bangun, menyalakan laptop dan menulis- pukul 3 pagi?
Kuharap kalian mengenal banyak, agar saya tidak terkesan terlalu aneh.
Kadang jika ingin melakukan sesuatu saya terlalu banyak berpikir tentang orang lain- bagaimana tanggapan mereka. Saya mestinya mengurangi hal seperti itu.
Come on, apakah sudah semuanya?
Yeah, untuk malam ini cukup ini dulu.
Love,
Sunshine
NB:
Sunshine masih ada, Ri. Ingat itu, selalu. Oke? :)
Kamis, 12 Mei 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar